UPAYA PENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN SAINSTIFIK PADA SISWA KELAS VI SD NEGERI GAMPONG JAWA

  • Juliati Juliati
  • Syafriansyah Syafriansyah
Keywords: aktivitas, hasil belajar, pendekatan sainstifik

Abstract

Penelitian ini bertujuan meningkatkan aktivitas belajar siswa, serta meningkatkan hasil belajar siswa pada tema tokoh dan penemuan melalui pendekatan Sainstifik di kelas VI SD Negeri Gampong Jawa. Penelitian ini terdiri dari 2 siklus dengan jumlah siswa 20 orang. Pengumpulan data menggunakan tes hasil belajar, angket respon siswa dan observasi aktivitas siswa dalam pembelajaran yang menggunakan pendekatan sainstifik. Analisis data menggunakan tekhnik kuantitatif dan tehnik kualitatif dengan mengaitkan data yang ada. Hasil analisis menunjukkan bahwa (1) terjadinya peningkatan aktivitas peserta didik pada  siklus  1  sebesar  61,25%  dan 75,63% dengan kategori cukup dan pada siklus II meningkat menjadi 92,50% dengan kategori sangat baik. (2) terjadi peningkatan hasil belajar siswa pada siklus I nilai rata-rata hasil belajar siswa untuk penilain kognitif adalah 60 dan pada disiklus II meningkatkan menjadi 82 dengan persentase siswa yang memperoleh predikat belajar sangat baik 96 %. Penilaian psikomotorik siswa juga mengalami peningkatan yaitu pada siklus I nilai tertinggi yang diperoleh siswa 3,30 meningkatkan menjadi 3,40 pada siklus II dengan persentase siswa  yang  memperoleh predikat belajar baik  72%

Published
2018-11-20