Analisis Pengaruh Inflasi dan Pertumbuhan Ekonomi Terhadap Kemiskinan di Indonesia

  • Desrini Ningsih Fakultas Sosial dan Humaniora, Universitas Putera Batam. Indonesia
  • Puti Andiny Program Studi Ekonomi Pembangunan, Fakultas Ekonomi. Universitas Samudra. Langsa, Aceh
Keywords: Inflasi; Pertumbuhan Ekonomi; Kemiskinan.

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh inflasi dan pertumbuhan ekonomi secara parsial dan simultan terhadap kemiskinan di Indonesia. Variabel inflasi dan pertumbuhan ekonomi sebagai variabel eksogen, sementara variabel kemiskinan sebagai variabel endogen. Penelitian ini menggunakan data timeseries dengan runtut waktu dari tahun 2001-2016. Metode analisis menggunakan analisis regresi linier berganda dengan program SPSS. Adapun persamaan regresi yang dihasilkan yaitu Y= 16,778 + 0,352 X1 – 0,875 X2. Nilai konstanta sebesar 16,778 merupakan nilai tingkat kemiskinan. Dari hasil uji t dapat diketahui bahwa nilai pada variabel inflasi thitung > ttabel (2,260 > 2,160), maka secara parsial inflasi berpengaruh terhadap terhadap tingkat kemiskinan di Indonesia. Berdasarkan hasil uji t dapat diketahui bahwa nilai pada variabel pertumbuhan ekonomi thitung < ttabel (-1,091 < -2,160), maka secara parsial pertumbuhan ekonomi tidak berpengaruh terhadap tingkat kemiskinan di Indonesia. Dari hasil uji F, nilai Fhitung < Ftabel (3,505 < 3,81), maka secara simultan inflasi dan pertumbuhan ekonomi tidak berpengaruh terhadap tingkat kemiskinan di Indonesia. Inflasi dan pertumbuhan ekonomi mempengaruhi tingkat kemiskinan yaitu sebesar 0,350 (R Square) atau 35 persen dan 65 persen dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Published
2018-09-06
How to Cite
Ningsih, D., & Andiny, P. (2018). Analisis Pengaruh Inflasi dan Pertumbuhan Ekonomi Terhadap Kemiskinan di Indonesia. Jurnal Samudra Ekonomika, 2(1), 53-61. Retrieved from http://jurnal.unsam.ac.id/index.php/jse/article/view/777
Section
Articles