Analisis Pertumbuhan Ekonomi dan Kemiskinan Terhadap Ketimpangan Di Provinsi Aceh

Main Article Content

Puti Andiny
Pipit Mandasari

Abstract

Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder, berupa data Produk Regional Domestik Bruto (PDRB), kemiskinan dan ketimpangan pembangunan Provinsi Aceh tahun 2006-2015. Metode analisis data yang digunakan adalah Analisis Regresi Linear Berganda, hal ini untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Pertumbuhan Ekonomi dan Kemiskinan terhadap Ketimpangan di Provinsi Aceh. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Pertumbuhan Ekonomi secara parsial tidak berpengaruh terhadap variabel Ketimpangan di Provinsi Aceh, dengan nilai thitung < tabel untuk variabel X1 (pertumbuhan ekonomi ) adalah 0,077 < 0,723. Berdasarkan hasil tersebut maka Ho diterima yang artinya variabel X1 (pertumbuhan ekonomi) secara parsial tidak berpengaruh terhadap variabel Ketimpangan di Provinsi Aceh. Kemudian hasil penelitian menunjukkan nilai -thitung > -ttabel untuk variabel X2 Kemiskinan adalah -0,107 > -0,829. Berdasarkan hasil tersebut maka Ho diterima yang artinya variabel X2 (kemiskinan) secara parsial tidak berpengaruh terhadap variabel Ketimpangan di Provinsi Aceh. Nilai Fhitung < Ftabel adalah 0,073 < 0,930. Berdasarkan hasil tersebut maka Ho diterima, yang artinya variabel Pertumbuhan Ekonomi dan Kemiskinan secara simultan tidak berpengaruh terhadap Ketimpangan di Provinsi Aceh. Nilai R2 sebesar 0,020 atau 2,0 persen. Hasil ini menunjukkan variabel Ketimpangan dipengaruhi oleh variabel Pertumbuhan Ekonomi dan Kemiskinan sebesar 2,0 persen, selebihnya Ketimpangan dipengaruhi oleh faktor lain sebesar 98 persen yang tidak dimasukkan dalam model penelitian ini.

Article Details

How to Cite
Andiny, P., & Mandasari, P. (2017). Analisis Pertumbuhan Ekonomi dan Kemiskinan Terhadap Ketimpangan Di Provinsi Aceh. JENSI (Jurnal Penelitian Ekonomi Akuntansi), 1(2), 196-210. Retrieved from http://jurnal.unsam.ac.id/index.php/jensi/article/view/412
Section
Articles