Pengaruh Faktor Fundamental Mikro Terhadap Return Saham (Studi pada Perusahaan Tambang yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia)

Main Article Content

Nur Ismanidar

Abstract

Studi ini mencoba untuk menjawab beberapa pertanyaan sekitar faktor-faktor yang mempengaruhi return saham di Bursa Efek Indonesia yang bertujuan untuk menemukan bukti empiris pengaruh fundamental mikro berupa rasio keuangan yang diukur dari Return On Assets (ROA) dan Earning Per Share (EPS) terhadap return saham di pasar modal Indonesia. Obyek penelitian yaitu Perusahaan Pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia sejak tahun 2009-2012 yang secara aktif menerbitkan laporan keuangan selama tahun pengamatan. Prosedur pemilihan sampel adalah purposive sampling. Dalam penelitian ini dilakukan analisis Regresi Linier Berganda (Multiple Linear Regression) metode Generalized Least Squares (GLS) dengan pendekatan fixed effects melalui pengujian Chow Test dan Hausman Test. Uji hipotesis menggunakan t-statistik dan uji f-statistik dengan signifikansi 5%. Selain itu dilakukan uji asumsi klasik yang meliputi uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas dan uji autokorelasi serta menggunakan Eviews 6 sebagai alat untuk pengolahan data. Berdasarkan hasil penelitian secara simultan variabel bebas berpengaruh terhadap return saham dengan nilai signifikansi F sebesar 0,000%. Secara parsial variabel Return On Assets (ROA) dan Earning Per Share (EPS) berpengaruh signifikan terhadap return saham. Variabel Return On Assets (ROA) memiliki hubungan yang negatif yang menunjukkan bahwa Return On Assets (ROA) yang baik tidak berpotensi mendorong harga saham meningkat dan terbukti bahwa variabel Earning Per Share (EPS) berpengaruh positif terhadap return saham yang menunjukkan bahwa semakin besar Earning Per Share (EPS) maka akan meningkatkan perolehan return saham

Article Details

How to Cite
Ismanidar, N. (2017). Pengaruh Faktor Fundamental Mikro Terhadap Return Saham (Studi pada Perusahaan Tambang yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia). JENSI (Jurnal Penelitian Ekonomi Akuntansi), 1(1), 88-101. Retrieved from http://jurnal.unsam.ac.id/index.php/jensi/article/view/402
Section
Articles