PENGARUH PEMBERIAN PAKAN DAUN TALAS TERHADAP PERTUMBUHAN IKAN GURAMI (Osphronemus gouramy) DI DESA SUNGAI LIPUTKABUPATEN ACEH TAMIANG

  • Elfrida Elfrida UNSAM
  • Yanti Yuspita UNSAM
Keywords: Pakan daun talas (Colocasia esculenta), ikan gurami (Osphronemus gouramy), sungai liput

Abstract

Talas (Colocasia esculenta) merupakan sumber pangan yang sangat penting karena selain sumber karbohidrat, protein dan lemak, talas juga mengandung beberapa unsur mineral dan vitamin sehingga dapat dijadikan bahan obat-obatan. Selain pada umbinya yang dapat digunakan sebagai sumber nabati. Talas ini juga dapat dijadikan sebagai pakan ternak umbinya sedangkan pada daunnya dapat dijadikan sebagai pakan ikan, salah satunya pada ikan gurami. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh pemberian pakan daun talas terhadap pertumbuhan ikan gurami (Osphronemus gouramy) dan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pemberian pakan daun talas terhadap pertumbuhan ikan gurami (Osphronemus gouramy). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif (eksperimen). Peneliti ini  menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) yang terdiri dari 4 perlakuan dan 6 kali pengulangan. Hasil penelitian menunjukan bahwa pertumbuhan panjang dan berat tidak berbeda nyata pada semua perlakuan, dimana nilai Fhitung lebih kecil dibandingkan Ftabel pada pertumbuhan panjang dan berat ikan guram. Pertumbuhan panjang ikan gurami yang paling tinggi pada perlakuan P3 sebesar 4,7 cm sedangkan yang paling rendah pada perlakuan P0 sebesar 4 cm. Dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat pengaruh yang signifikan pemberian pakan daun talas terhadap pertumbuhan ikan gurami.

Published
2018-07-12
Section
Articles